Selasa, 17 April 2012

"Paid to Review (PTR)"

Paid to Review
        Merupakan salah satu bisnis internet yang lumayan memjanjikan dapat dilakukan oleh seorang pemula, dengan skill yang dibutuhkan tidak terlalu sulit, cukup hanya dengan berkemampuan menulis dalam bahasa Inggris. Kemudian yang dibutuhkan yang lain adalah blog kita harus berkualitas, dengan memiliki page rank. tinggi dan alexa rank yang tinggi pula, minimal mendapatkan PR2 keatas. Anda bisa mendapatkan domain dengan membeli kepada bos/ juragan domain pada forum-forum dalam negri ,misalkan forum Adsense.id maupun luar negri, misalkan Digital Point. Kisaran harga domain PR2 sekitar $20 sampai $30, kemudian domain dengan PR3 kisaran harga $25 sampai $35.
Ada beberapa situs PTR terbaik tahun 2011, sebagai berikut :
1. Sponsoredreviews
    Biasa disingkat SR, menjadi idola karena kepercayaan dalam konsistensi dalam pembayaran. Anda akan
dibayar setiap 2 minggu sekali dari hasil kerja kita.
2. Blogvertise
    Dikenal dengan sebutan GBT'(Grap Bag Task)' yang artinya job rebutanya. Cara untuk mendapatkan GBT yaitu dengan mendaftarkan blog anda dengan kategori general (umum), walaupun blog anda tersebut nice tech atau travel.
3. Get Goot Links
    Salah satu PTR berasal dari Rusia, dengan bahasa khas sehingga adakalanya tidak dimengerti, namun telah di support dalam bahasa Inggris. Tentunya langkah awal kita harus daftar terlebih dahulu dan menunggu konfirmasi diterima.
----------------------------
Advertising Program

Advertising Program adalah salah satu bisnis didunia maya dimana pemilik halaman website dapat mendapatkan uang dari pihak lain dihalaman website punyakita, dan besarnya uang yang kita terima tergantung dari kontrak yang disepakati bersama . Perusahaan akan membayar setiap kali ada pengunjung di halaman website kita yang dibawa ke situs merchant, meskipun sang pengunjung tidak membeli produk ataupun service yang ditawarkan.
Contohnya : Fastclick.com
                   valueclickmedia.com 
                   Adalah suatu program dengan sistem cost per click 100 impression (CPM),dimana sang pemilik website akan dibayar manakala iklan klien mereka ditayangkan 1000 kali, dan pengunjung mengclick iklan tersebut.
---------------------------
Viral Marketing

Viral Marketing adalah strategi dan proses penyebaran pesan elektronika yang menjadi saluran untuk mengkomunikasikan informasi atas suatu product kepada masyarakat secara meluas dan berkembang melalui jaringan internet yang menduplikasikan dirinya menjadi semakin banyak dan meluas.
Untuk suksesnya viral marketing maka perlu memenuhi 3 kriteria, yaitu :
1. Manusia yang bertindak dan media untuk menyampaikan pesan yang sedang dipublikasikan harus memiliki jejaring sosial yang cukup luas dan dipercaya dan dengan media yang mudah di acces orang lain.
2. Pesan yang akan dipublikasikan mudah diingat, menarik dan menggugah orang untuk mengikutinya.
3. Adanya lingkungan yang mendukung dan memiliki waktu yang tepat untuk menjalankan program viral marketing.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar